Linmas Dilatih Hadapi Pemilu

Linmas Dilatih  Hadapi Pemilu

KAUR SELATAN, Bengkulu Ekspress - Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Kaur siap berpartisipasi mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dengan memberikan pembekalan pelatihan kepada 375 personel Perlindungan Masyarakat (Linmas) yang bertugas amankan hari pencoblosan.

“Pelatihan Linmas ini kita lakukan untuk menghadapi pemilu Pilpres dan Legislatif tanggal 17 April 2019 nanti, dan persiapan-persiapan terutama pengamanan saat hari pencoblosan dan 3 hari sebelum pencoblosan di masing-masing TPS nanti,” kata Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kaur Jon Harimol SSos MSi kepada Bengkulu Ekspress, kemarin (12/3).

Dikatakan mantan kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Kaur ini, pelatihan selama satu hari ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan pemahaman tentang peraturan Pemilu 2019. Sehingga para anggota Linmas dapat bertugas dengan baik saat pemilu 2019 dilaksanakan. Dimana pelatihan dan pembekalan Linmas yang digelar di lapangan Merdeka Kota Bintuhan itu diikuti sebanyak 375 personel Linmas dari empat kecamatan yakni Kecamatan Nasal, Maje Kaur Selatan dan Tetap.

“Total anggota Linmas kita ini ada 1.098 orang untuk ditempatkan di 192 desa, dan pelatihan ini kita bagi tiga lokasi, untuk hari pertama ini di Kaur Selatan lapangan Merdeka kota Bintuhan, kedua di Kaur Utara di desa Coku Enau dan terakhir di lapangan Kaur Tengah,” terangnya.

Ditambahkannya, pelatihan ini melibatkan anggota Polri dan TNI dan juga petugas Linmas pengamanan yang benar-benar terlatih dan memahami tugas serta fungsinya, mengingat keterbatasan anggota polisi untuk mengamankan TPS. Juga Linmas sebagai pembantu polisi dalam pengamanan TPS mendatang juga harus bisa mengantisipasi segala kemungkinan.

Terutama bilamana sampai terjadi bentrok ataupun kerusuhan, sehingga diberikan pula penanganan pertama dan bela diri Polri.“Nanti mereka bertugas berada di depan pintu TPS, kita berikan pelatihan. Jangan sampai pas pelaksanaan malah tidak mengerti apa-apa. Karena pelaksanaan Pemilu nanti yang berjaga di dalam TPS adalah petugas ketertiban,” jelasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: